Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Puaskan Hasrat Foto Selfie di Puluhan Titik Wisata di Bandung Ini

image-gnews
Warga berfoto saat ngabuburit di This Is Me, Bandung, Kamis 23 Mei 2019. Pengunjung dapat menunggu waktu berbuka puasa sambil berfoto di beragam spot wisata selfie ini. TEMPO/Prima Mulia
Warga berfoto saat ngabuburit di This Is Me, Bandung, Kamis 23 Mei 2019. Pengunjung dapat menunggu waktu berbuka puasa sambil berfoto di beragam spot wisata selfie ini. TEMPO/Prima Mulia
Iklan

TEMPO.CO, Bandung - Kota Bandung dan sekitarnya punya puluhan tempat wisata foto selfie bagi para wisatawan. Secara umum, lokasi wisata itu berbasis tempat luar ruang atau outdoor dan di dalam ruang. Beberapa tempat hadir dengan konsep unik hingga diburu para penggemar foto di media sosial.

Baca: Asal Usul Tebing Jontor Alias Tebing Keraton di Bandung

Lokasi foto selfie outdoor bisa dilakukan di beberapa taman kota. Tempat yang ramai disambangi pengunjung, seperti area Taman Balai Bota Bandung, Taman Vanda, di seberangnya, Taman Dago Cikapayang, Taman Jomblo, juga Alun-alun Bandung, dan sekitarnya. Ada juga tempat selfie outdoor lainnya yang gratis, seperti di hutan kota Babakan Siliwangi.

Sekitar setahun belakangan juga bermunculan tempat wisata selfie baru jenis indoor atau di dalam ruangan. Pengelola tempat wisata ini menyulap setiap sudut menjadi aneka kreasi yang memanjakan pengunjung untuk berfoto. Hanya saja, wisata ramah foto yang satu ini perlu membayar tiket.

Beberapa destinasi wisata yang bagus untuk berfoto selfie tersebar di tengah, bagian barat, dan utara Kota Bandung, seperti Rabbit Town, Upside Down World Bandung. Dari nama sudah terasa keunikannya, yaitu dunia terbalik yang membuat hasil foto semakin seru. Adapula Amazing Art World dengan lukisan-lukisan realistisnya dalam ukuran besar dan dramatis.

Warga berfoto saat ngabuburit di This Is Me, Bandung, Kamis, 23 Mei 2019. Kawasan wisata selfie di daerah Cihampelas ini memiliki segudang spot menarik untuk membuat foto-foto unik. TEMPO/Prima Mulia

Sementara tempat wisata selfie This is Me menawarkan belasan wahana di Jalan Cihampelas bawah nomor 106. Ruang yang terbesar yaitu Pink Hotel, memuat ranjang, kamar mandi, aneka perabot yang semuanya berwarna merah muda. Nuansa Pink Theatre pun sama.

Ruangan lain yang disulap untuk foto-foto pengunjung misalnya bersuasana fitting room, dapur roti, kios kelontong, dan laundry. Seorang pengunjung destinasi wisata foto This is Me, Sahla Sakiena, 15 tahun, mengatakan paling suka area Fly My Unicorn. "Aku suka karena warnanya ungu," ujar pelajar SMP 1 Cimahi yang tinggal di Batujajar itu, Jumat, 24 Mei 2019.

Baca juga: 
Ada Hotel Kapsul di Dalam Hotel di Bandung, Seperti Apa Bentuknya

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Menurut dia, banyak tempat yang unik dan lucu untuk berfoto. Bersama seorang teman perempuannya, Alda, mereka memakai jasa tukang foto di tempat itu untuk mengabadikan setiap momentum menarik. Berbentuk file digital, harga per foto dipatok Rp 10 ribu. Pengunjung bisa merekayasa momen dengan aneka latar gambar.

Selain di dalam ruangan yang berpenyejuk udara, lokasi foto luar ruangan berada di bagian belakang. Di sana halaman belakangnya disulap seperti pantai. Ada hamparan pasir putih dengan patung-patung burung flamingo yang berwarna pink, lengkap dengan kursi dan payung pantai. Untuk masuk ke tempat ini, pengunjung dikenakan tarif masuk Rp 35 ribu dengan kartu debit, dan Rp 45 ribu jika membayar tunai.

Sejumlah pengunjung menyusuri kawasan China Town Cibadak, di Bandung, Ahad, 19 Mei 2019. Kawasan wisata ini menjadi pilihan alternatif untuk menunggu wkatu berbuka puasa. TEMPO/Prima Mulia

Di bagian barat Kota Bandung ada tempat wisata selfie lainnya bernama Chinatown Bandung. Lokasi ini mengusung konsep unik dengan nuansa budaya Tionghoa. Salah seorang pengunjungnya adalah Neng Indah, mahasiswi IKIP Siliwangi di Cimahi yang berusia 21 tahun.

Menurut Neng Indah, banyak tempat yang pemandangannya bagus buat selfie. "Spot favorit saya yang lampion ini," katanya. Deretan lampion berwarna merah memang memikat mata dan begitu menarik untuk berfoto di depannya.

Selain berfoto sendiri, ada layanan fotografi dari pemotret setempat. Harga per file foto dibanderol Rp 3.000. Neng Indah berencana datang lagi ke sana lain waktu. “Sama teman, pacar, atau keluarga juga asyik," katanya. Sebelumnya dia pernah datang ke lokasi wisata selfie di Maribaya, Lembang.

Simak: Mudik Lebaran, Pemudik Akan Dapat SMS Info Objek Wisata Terdekat

Terletak di Jalan Kelenteng Nomor 41, destinasi wisata selfie Chinatown Bandung memakai Gedung Permaba yang masuk bangunan cagar budaya. Belasan spot untuk foto selfie berada di setiap ruangan. Beberapa ruangan sengaja disekat dan sempit, namun jika difoto justru memberikan kesan luas dan menipu mata.

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Website Penjualan Tiket Sheila on 7 di Bandung Sempat Eror hingga Penuh Selama 1 Jam

3 jam lalu

Website penjualan tiket konser Sheila on 7 di Bandung yang dibuka mulai Rabu, 1 April 2024 pukul 10.00 WIB.
Website Penjualan Tiket Sheila on 7 di Bandung Sempat Eror hingga Penuh Selama 1 Jam

Website resmi penjualan tiket konser Sheila on 7 di Bandung sempat eror dan penuh hingga lebih dari 1 jam.


War Tiket Sheila on 7 di Bandung Dimulai, 25 Ribu Fans Diprediksi akan Penuhi Stadion Siliwangi

4 jam lalu

Sheila on 7 akan menggelar konser 'Tunggu Aku di' 5 kota besar Indonesia. Dok. Antara Suara
War Tiket Sheila on 7 di Bandung Dimulai, 25 Ribu Fans Diprediksi akan Penuhi Stadion Siliwangi

Penjualan tiket konser Sheila on 7 di Bandung mulai dibuka hari ini pukul 10.00 WIB. Antusiasme penggemar dari berbagai kota sekitarnya sangat besar.


Kementerian Dalam Negeri Rusia Izinkan Foto di Pasport Pakai Jilbab

19 jam lalu

Ilustrasi paspor. shutterstock.com
Kementerian Dalam Negeri Rusia Izinkan Foto di Pasport Pakai Jilbab

Rusia melonggarkan aturan permohonan WNA menjadi warga Rusia dengan membolehkan pemohon perempuan menggunakan jilbab atau kerudung di foto paspor


Cara Kirim Foto HD WhatsApp agar Kualitasnya Tidak Pecah

22 jam lalu

Uji terbatas chatbot Meta AI di versi terbaru aplikasi WhatsApp. Foto : Gsmarena
Cara Kirim Foto HD WhatsApp agar Kualitasnya Tidak Pecah

Berikut ini cara kirim foto HD WhatsApp untuk menjaga kualitas foto yang dikirimkan agar tidak pecah untuk keluarga, teman, hingga kerabat.


Maju-Mundur Istri Ridwan Kamil di Pemilihan Wali Kota Bandung, Ini Profil Atalia Praratya

1 hari lalu

Gubernur Ridwan Kamil dan Atalia Praratya berpose saat acara menari Ketuk Tilu massal di panggung depan  Gedung Sate, Bandung, Jumat, 19 Agustus 2022. TEMPO/Prima mulia
Maju-Mundur Istri Ridwan Kamil di Pemilihan Wali Kota Bandung, Ini Profil Atalia Praratya

Kabar Atalia Praratya mundur dari pemilihan Wali Kota Bandung dibantah Waketum Golkar. Ini profil istri Ridwan Kamil tersebut.


Iuran Wisata untuk Siapa

2 hari lalu

Iuran Wisata untuk Siapa

Rencana pemerintah memungut iuran wisata lewat tiket pesawat ditolak sejumlah kalangan. Apa masalahnya?


UTBK Dimulai Serentak 30 April, BMKG Prediksi Lokasi Ujian di Bandung Hujan

2 hari lalu

Hari pertama Pelaksanaan Ujian Tulis Berbasis Komputer - Seleksi Nasional Berbasis Tes di Universitas Padjadjaran, Kota Bandung, Jawa Barat, Senin 8 Mei 2023. Gelombang pertama UTBK-SNBT digelar 8-14 Mei 2023. (ANTARA/HO-Unpad)
UTBK Dimulai Serentak 30 April, BMKG Prediksi Lokasi Ujian di Bandung Hujan

UTBK yang berlangsung dalam satu hingga dua gelombang mulai 30 April-7 Mei 2024, kemudian 14-20 Mei 2024.


Keunikan Stadion Siliwangi, Lokasi Konser Sheila on 7 di Bandung, Pernah jadi Markas Tim Sepak Bola Militer Belanda

5 hari lalu

Sheila on 7 saat tampil di Swara Prambanan di kawasan Candi Prambanan, 31 Desember 2023. Foto: Istimewa.
Keunikan Stadion Siliwangi, Lokasi Konser Sheila on 7 di Bandung, Pernah jadi Markas Tim Sepak Bola Militer Belanda

Di Bandung, Sheila on 7 akan mangung di Stadion Siliwangi. Awalnya stadion itu bernama lapangan SPARTA, markas tim sepak bola militer Hindia Belanda.


Anggota DPR Tolak Penerapan Iuran Pariwisata di Tiket Pesawat: Tidak Semua Penumpang Wisatawan

6 hari lalu

Anggota Komisi V DPR RI Sigit Sosiantomo. Foto : Dok/Andri
Anggota DPR Tolak Penerapan Iuran Pariwisata di Tiket Pesawat: Tidak Semua Penumpang Wisatawan

Anggota Komisi V DPR RI Sigit Sosiantomo menolak rencana iuran pariwisata di tiket pesawat.


Diprediksi Saingi Instagram, Ini 4 Kelebihan TikTok Notes

8 hari lalu

Ilustrasi TikTok. shutterstock.com
Diprediksi Saingi Instagram, Ini 4 Kelebihan TikTok Notes

TikTok Notes menjadi fitur baru yang akan menyaingi Instagram Notes dengan beberapa kelebihan. Lantas, apa kelebihan TikTok Notes?